SportFEAT.com - Ganda putra Indonesia, Pram/Yere berhasil melaju ke babak perempat final Indonesia Open 2022 usai pulangkan pasangan unggulan.
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan kembali raih hasil positif di Indonesia Open 2022, Kamis (16/6/2022)
Hasil itu didapat usai Pram/Yere taklukan unggulan keempat dari Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-lin.
Berlaga 54 menit di lapangan 1 Istora Senayan Jakarta, Pram/Yere pulangkan wakil Taiwan dengan pertarungan sengit 3 gim, 21-16, 17-21, 21-14.
Atas hasil ini, Pram/Yere sudah ditunggu Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia/5).
Di pertemuan terakhir mereka, di final Kejuaraan Asia 2022, Pram/Yere berhasil menyudahi perlawanan ganda putra nomor satu Malaysia itu untuk memastikan gelar juara.
Kendati hadapi unggulan, Pram/Yere mampu membuat Lee Yang/Wang Chi-lin sedikit kesulitan di awal-awal gim yang pertama.
Sempat terus berimbang hingga 4 sama, Pram/Yere mampu unggul hingga 7-4.
Adu drive yang terjadi antara Pramudya dengan Lee menambah keunggulan menjadi 10-6.
Meski sempat ditipiskan skornya menjadi 10-8, Pram/Yere mampu tutup interval gim pertama dengan unggul 11-8.
Seusai interval, drive dari Yeremia kembali membuat gap skor kembali tercipta 3 angka menjadi 15-12.
Bola tanggung yang disambar tepat di depan net sempat membuat peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 menipiskan angka menjadi 16-15.
Terus menekan jelang akhir gim pertama, Pram/Yere menutup gim pembuka dengan unggul 21-16
Baca Juga: BREAKING NEWS - Praveen/Melati Mundur dari Indonesia Open 2022, Wakil Ganda Campuran Habis!
Memasuki gim yang kedua, Lee Yang/Wang Chi-lin langsung tampil lebih menekan sejak awal laga.
Pasangan Taiwan itu terus mengambil alih jalannya pertandingan.
Alhasil, Pram/Yere terus tertinggal 1-3, 3-6, hingga 5-8.
Satu jumping smes dari Pramudya sempat menjaga asa wakil Indonesia menjadi 7-9.
Jelang interval, Pram/Yere mampu tampil dengan defence yang lebih rapat.
Berkat hal itu, Pram/Yere mampu imbangi kedudukan jadi 10 sama hingga berbalik unggul untuk menutup interval gim kedua dengan skor 11-10.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2022 - Penakluk Ganda Campuran Terbaik Dunia Kandas di Tangan Juniornya Sendiri
Selepas break, skor terus berimbang hingga 14 sama usai Yeremia kalah adu drive dari Wang Chi-lin.
Sayangnya, pasangan Taiwan mampu cetak 3 angka dengan cepat usai Pram/Yere beberapa kali melakukan pengembalian bola yang tanggung.
Keunggulan itu terus berlanjut hingga pasangan Taiwan menutup gim kedua dengan skor 17-21.
Masuk di gim penentuan, Pram/Yere berhasil tampil dominan dan mengajak lawannya untuk bermain dengan tempo yang sangat cepat.
Pram/Yere bahkan berhasil langsung unggul cepat dan jauh memimpin di skor 8-2.
Baca Juga: Jadwal Indonesia Open 2022 - Minions Lawan Monster Baru Ganda Putra Korsel, Siap-siap Jantungan
Sempat menjaga asa dengan memperpendek jarak angka menjadi 10-6, Pram/Yere tutup interval gim ketiga dengan keunggulan 11-6.
3 kali smes beruntun dari Pramudya mampu menambah keunggulan mereka menjadi 13-8.
Meski gim berjalan sangat ketat keunggulan Pram/Yere di awal-awal gim ketiga mampu menguntungkan posisi mereka.
Keunggulan Pram/Yere terus berlanjut hingga menutup gim dengan keunggulan 21-14