Find Us On Social Media :

Hasil Indonesia Open 2022 - Lewati Hadangan Duta Indomie, Anthony Ginting Kembali Tatap Laga Ulangan dengan Viktor Axelsen

Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting (Anthony Ginting), sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta pada 10 Juni 2022.

SportFEAT.com - Tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting berhasil melaju ke babak perempat final Indonesia Open 2022 usai berhasil melewati hadangan wakil Denmark.

Anthony Sinisuka Ginting berhasil melanjutkan tren positifnya di Indonesia Open 2022 dengan berhasil maju ke babak perempat final.

Hasil itu didapat usai Anthony Ginting berhasil taklukan Hans-Kristian Solberg Vittinghus dari Denmark.

Berlaga selama 36 menit di lapangan 1 Istora Senayan Jakarta, Anthony Ginting berhasil menangi laga dengan dua gim langsung 21-17, 21-9

Anthony Ginting kini akan menjalani laga ulangan dengan  bertemu unggulan pertama, Viktor Axelsen.

Baca Juga: Indonesia Open 2022 - Begini Kata Fajar/Rian dan Bagas/Fikri Jelang Lakoni Derbi Merah Putih

Memasuki di gim pembuka, tungga putra terbaik Indonesia mengawali laga dengan sangat baik.

Anthony Ginting sempat unggul 4-0 terlebih dahulu.

Namun sayang 5 kesalahan beruntun yang dilakukan Anthony Ginting malah membuatnya berbalik tertinggal menjadi 4-5.

Smes yang masih jauh dari bidang permainan menambah perolehan angka Vittinghus jadi 4-6.