Dua kesalahan beruntun dari Shin Seung-chan melebarkan jarak 5-0 untuk keungulan Apriyani/Fadia.
Namun demikian, Lee/Shin mampu merebut tiga angka beruntun untuk menipiskan ketinggalan menjadi 5-8.
Apriyani/Fadia akhirnya menutup interval pertama 11-9 setelah penempatan Apriyani Rahayu mengecoh Lee/Shin.
Apriyani/Fadia menambah keunggulan usai jeda interval usai mencetak tiga angka beruntun. Skor berubah 14-9.
Kesalahan beruntun yang dilakukan pasangan Negeri Gingseng ini memberikan poin percuma untuk Apriyani/Fadia.
Mereka kini unggul jauh lima angka 17-12 atas Lee So-hee/Shin Seung-chan.
Meski begitu, Lee/Shin mampu memperkecil kedudukan menjadi 17-15 usai pasangan Indonesia melakukan kesalahan.
Unggulan kedua tersebut bahkan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 17-17 memanfaatkan kesalahan Fadia.
Apriyani/Fadia akhirnya harus menyerah di tangan Lee/Shin dengan skor 19-21 setelah bola pengembalian Fadia menyangkut di net.