Find Us On Social Media :

Bertubi-tubi Malaysia Ditinggal Pelatih asal Indonesia, Rexy Mainaky Akhirnya Sudah Temukan Pengganti

Legenda bulu tangkis Indonesia, Rexy Mainaky menjadi Direktur Kepelatihan di sektor ganda bulu tangkis Malaysia.

Meski ditinggal pergi Flandy Limpele dan Paulus Firman, Rexy Mainaky menekankan tak menutup kemungkinan jika BAM masih akan memakai jasa pelatih dari luar Malaysia.

Menurut peraih medali emas Olimpiade 1996 itu, tinggal menunggu waktu saja BAM akan segera mengumumkan pelatih baru mereka.

“Sejauh ini kami mengevaluasi pelatih dari luar negeri tetapi saya juga sudah memberi tahu Datuk Kenny Goh (Sekjen BAM) tentang pelatih lokal, tetapi semua keputusan ada di tangan mereka.”

Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Viktor Axelsen Jadi Incaran Utama yang Harus Dikalahkan Para Tunggal Putra Dunia

“Jika berjalan dengan baik, kandidat akan tiba dalam waktu dekat.”

Yang jelas, pria asal Ternate itu tak ingin terburu-buru dalam melakukan perekrutan pelatih.

Apalagi ia merasa tidak terlalu ada hambatan saat adanya kekosongan kursi pelatih.

”Kami tidak ingin terburu-buru karena tidak mudah mendapatkan pelatih berkualitas.”

Baca Juga: Hasil Drawing Malaysia Open 2022 - Pramudya/Yeremia Absen, Dua Wakil Indonesia Langsung Apes Ketemu Lawan Mengerikan

“Kami tidak ingin hanya menyewa pelatih karena hasilnya mungkin tidak seperti yang diharapkan.”

“Saya tahu ini sudah lama tertunda tetapi untuk saat ini kami masih bisa menjalankan latihan seperti biasa dan memang sedang dalam proses mencari penggantinya,” tutupnya.