Baca Juga: Singgung Rexy Mainaky hingga Herry IP, Ternyata Ini Alasan Taufik Hidayat Emoh Jadi Pelatih
Bak gayung bersambut, rekan setim Andrea Dovizioso itu rupanya masih ingin bertahan di RNF Aprilia.
Darryn Binder bahkan menyebut bahwa motor RS-GP Aprilia sangat cepat.
"Tentu saja saya ingin tetap bersama RNF. Mengemudi Aprilia akan sangat bagus," kata Darryn.
"Pada dasarnya, tentu saja, saya sangat ingin bertahan di kelas MotoGP," lanjutnya, dikutip SportFeat dari Motorsport-total.com.
Meski begitu, pembalap Afrika Selatan itu ogah memikirkan rumor kepindahan ke Aprilia.
Darryn Binder memilih untuk fokus peningkatan performa.
Seperti yang diketahui, Darryn Binder saat ini menjadi rookie terbaik kedua setelah Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing).
Binder berada di urutan ke-21 dengan koleksi sepuluh poin berselisih enam angka dari Diggia (sapaan Di Giannantonio,red).
Eks rider Moto3 itu unggul dari duo KTM Tech 3, Remy Gardner (9 poin) dan Raul Fernandez (5 poin).
"Saat ini masih terlalu dini untuk mengatakan apapun. Saya hanya bisa mencoba untuk terus berkembang," ucap Darryn.
Baca Juga: Pencapaian Sangar Apriyani/Fadia, Tembus Ranking 150 Besar Dunia Hanya dalam 2 Minggu!
"Saya ingin menunjukkan potensi saya. Pasar pengemudi cukup gila saat ini.
"Tidak ada yang benar-benar tahu di mana itu," lanjut dia.
"Saat ini saya hanya bisa menunggu dan begini: Selama saya bisa terus balapan motor, saya senang," tutup dia.