Peluang besar bisa saja terjadi jika Toprak Razgatlioglu mampu menggusur Morbidelli.
Hanya saja, Sofuoglu justru mengisyaratkan bahwa pembalap asal Turki itu juga tertarik dengan tim pabrikan lain.
"Tim pabrikan Yamaha sudah penuh, makannya musim depan kami masih di WSBK. Tetapi di MotoGP 2024, kami sangat terbuka untuk berdiskusi dengan tim pabrikan lain," ujar Sofuoglu.
Baca Juga: Hasil Kombinasi FP MotoGP Belanda 2022 - Fabio Quartararo Pecah Dominasi Duo Aprilia
"Pokoknya yang jelas jika Toprak ke MotoGP, dia tidak akan bergabung ke tim B (satelit)."
"Dia akan ke MotoGP dengan syarat mendapat tim pabrikan," tegasnya.
Di sisi lain, Yamaha sendiri masih belum memberikan kelanjutan keputusan mereka apakah benar-benar tertarik memboyong Toprak Razgatlioglu ke MotoGP.
Pada musim depan, Yamaha kemungkinan menjalani masa kompetisi lebih sulit sebab tim pabrikan Iwata itu akan jadi pabrikan sebatang kara setelah RNF memutuskan pindah jadi tim satelit Aprilia.
Belum ada pengumuman terbaru apakah Yamaha akan membawa tim satelit baru atau tidak di MotoGP 2023.
Dengan hanya berbekal dua pembalap, Yamaha harus ekstra kerja keras mengumpulkan data dari balapan ke balapan.