SportFEAT.COM - Berikut daftar wakil Indonesia di Malaysia Open 2022 setelah ganda putra Leo/Daniel memutuskan mundur karena cedera pinggang.
Sebuah kabar kurang mengenakkan datang untuk kontingen Indonesia jelang bergulirnya Malaysia Open 2022.
Tim Merah Putih bakal kehilangan satu pemain andalan mereka pada turnamen yang sedianya digelar mulai Selasa (28/6/2022) di Kuala Lumpur.
Ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dipastikan menepi dari Malaysia Open 2022.
Baca Juga: Klasemen Terbaru MotoGP 2022 - Fabio Quartararo Masih di Puncak tapi Makin Tak Aman
Induk bulu tangkis Indonesia (PBSI) juga telah mengkonfirmasi kabar mundurnya Leo/Daniel dari perhelatan berlevel series 750 tersebut.
Pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi, menjelaskan penarikan pasangan berjuluk The Babbies itu disebabkan karena cedera.
Leo Rolly Carnando diketahui mengalami cedera pinggang dan harus menjalani pemulihan.
"Leo/Daniel kita tarik dari Malaysia Open 2022 karena Leo ada cedera di pinggangnya," kata Herry Iman Pierngadi.
"Minggu ini ia akan fokus pemulihan dan terapi sembari kita pantau kesiapannya tampil di Malaysia Masters dan Singapore Open.
Termasuk Leo/Daniel, sudah tiga ganda putra Tanah Air yang dipastikan mundur dari Malaysia Open 2022.
Sebelumnya, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan terlebih dahulu mundur.
Kedua pasangan menepi karena mengalami cedera dan harus menjalani pemulihan.
Baca Juga: Susunan Pembalap MotoGP 2023 Terbaru - Gresini Ducati Lengkap, Jawara Mandalika ke Tim Mana?
Dengan demikian, Indonesia hanya berkekuatan tiga ganda putra di Malaysia Open 2022.
Mereka adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
"Tetap optimis Fajar/Rian, Ahsan/Hendra, dan Bagas/Fikri mampu memberikan yang terbaik. Walau persiapan juga singkat tapi selalu ada harapan," kata Herry IP.
Baca Juga: Tenang, meski mundur di Malaysia Open 2022, Leo/Daniel Tancap Gas Lagi di 2 Turnamen Ini
Dengan demikian, Indonesia hanya berkekuatan tiga ganda putra di Malaysia Open 2022, yang akan digelar pada 28 Juni-3 Juli mendatang.
Mereka adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
"Tetap optimis Fajar/Rian, Ahsan/Hendra, dan Bagas/Fikri mampu memberikan yang terbaik. Walau persiapan juga singkat tapi selalu ada harapan," kata Herry IP.
Berikut daftar wakil Indonesia di Malaysia Open 2022:
Tunggal putra
Anthony Sinisuka Ginting Jonatan Christie Shesar Hiren Rhustavito Tommy Sugiarto
Tunggal putriGregoria Mariska Tunjung Fitriani
Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
Ganda putriApriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi Febby Valencia Dwijayanti/Ribka Sugiarto
Ganda campuranRinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati Hafiz Faizal/Serena Kani