Find Us On Social Media :

Malaysia Open 2022 - 5 Pemain Top Jepang Terancam Absen Usai Terpapar Covid-19 Sejak Mentas di Indonesia Open 2022

Ganda campuran asal Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino

Kelima pemain top dunia itu kini bakal terancam akan absen di Malaysia Open 2022.

Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Diserang Bertubi-tubi, Begini Kata Rival Baru Raja Bulu Tangkis Dunia

Jika melihat regulasi, pemain yang terpapar virus Covid-19 harus menjalani karantina selama lima hari.

Pemain akan diijinkan bermain jika hasil antigen RTD negatif di hari yang kelima.

Nasib kelima wakil Jepang itu akan ditentukan hari ini, Senin, 27 Juni 2022.

Hal itu juga diungkapkan Datuk Kenny Goh selaku Sekretaris BAM.

Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Diserang Bertubi-tubi, Begini Kata Rival Baru Raja Bulu Tangkis Dunia

“Para pemain harus menjalani karantina selama lima hari. Kemungkinan besar akan ada keputusan saat rapat manajer tim,” kata Kenny dikutip Sportfeat dari The Star.

Di Malaysia Open 2022, pertandingan babak pertama akan digelar selama dua hari.

Jika para pemain yang dijadwalkan bermain di hari Rabu, wakil Jepang tersebut masih punya peluang untuk ikut di Malaysia Open 2022.