SportFEAT.com - Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati sukses menumbangkan pasangan Hong Kong di Malaysia Open 2022 sekaligus revans.
Wakil Indonesia kembali memetik kemenangan di babak pertama Malaysia Open 2022, Selasa (28/6/2022).
Kali ini kemenangan diraih dari sektor ganda campuran Indonesia, lewat pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Rehan/Lisa sukses mengalahkan pasangan Hong Kong peringkat 25 dunia, Chang Tak Ching/Ng Wing Yung.
Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Tanpa Ampun, Gregoria Tumbangkan Tunggal Putri Nomor Satu Dunia
Rehan/Lisa yang di atas kertas kalah secara peringkat, akhirnya berhasil menundukkan Chang/Ng dalam pertarungan selama 45 menit.
Dalam laga yang berlangsung di lapangan 2 Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, itu, Rehan/Lisa akhirnya menang meski mereka sempat kecolongan di gim kedua.
Mereka berhasil menaklukkan pasangan Hong Kong tersebut setelah berjibaku dalam laga rubber game dengan skor 23-21, 8-21, 21-18.
Kemenangan tersebut sekaligus merevans kekalahan Rehan/Lisa sebelumnya dari Chang/Ng yang terjadi di Indonesia Open 2021.