Dominasinya tak sampai di situ saja.
Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Di Balik Kemenangan Atas Unggulan Pertama, Gregoria Mariska Justru Bingung
Jawara Swiss Open 2022 itu terus membuat jarak skor bertambah hingga 9-2.
Unggul 11-5 untuk menutup interval gim yang pertama, Jonatan Christie kembali mampu tambak kedudukannya.
Hal itu tak terlepas dari Jonatan Christie yang jarang melakukan kesalahan sendiri.
Tunggal putra terbaik kedua Indonesia itu sempat kehilangan 5 angka secara berturut-turut.
Alhasil Sameer Verma sempat menipiskan jarak menjadi 17-13.
Beruntung hal tersebut tak membuat Jonatan Christie kehilangan fokus.
Ia cepat mampu kembali ke ritme permainan sebelumnya hingga menutup gim pertama dengan keunggulan 21-14.