Find Us On Social Media :

Jadwal Malaysia Open 2022 - 12 Wakil Indonesia Lanjutkan Perjuangan, 4 Diantaranya Tantang Para Unggulan

Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, sedang mengepalkan tangannya pasca menorehkan keberhasilan saat berlaga di Istora Senayan, Jakarta pada 15 Juni 2022.

SportFEAT.com - Jadwal 16 besar Malaysia Open 2022, Rabu (30/6/2022), Indonesia mengirim 12 wakil, d mana  4 wakil diantaranya akan bertemu lawan unggulan. 

Malaysia Open 2022 telah memasuki hari ketiga, Rabu (30/6/2022) dengan menggelar seluruh laga 16 besar.

Sebanyak 12 wakil Indonesia akan memperebutkan tiket perempat final Malaysia Open 2022.

Di sektor tunggal putra, Jonatan Christie akan menghadapi wakil Jepang Kenta Nishimoto.

Di laga nanti, akan menjadi laga kedua belas bagi keduanya.

Baca Juga: Rekap Malaysia Open 2022 - Total 12 Wakil Indonesia Lolos Babak 16 Besar, Tuan Rumah Justru Merana Berguguran

Namun Jonatan Christie unggul tipis 6-5 secara rekor head-to-head.

Tunggal putra Indonesia lainnya, Anthony Sinisuka Ginting bakal ditantang Sitthikom Thammasin.

Anthony Ginting sendiri menyapu bersih dengan kemenangan dalam tiga kali pertemuan mereka.

Yang terbaru di Indonesia Masters 2022, Anthony Ginting menang dengan dua gim langsung 21-13, 21-14.

Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Di Balik Keputusan Kontroversial Wasit, Ternyata Ahsan/Hendra Justru Dapat Keuntungan

Sementara itu tugas berat akan dijalani Shesar Hiren Rhustavito.

Pemain yang akrab disapa Vito akan menghadapi raja bulu tangkis Malaysia sekaligus wakil tuan rumah, Lee Zii Jia.

Vito sendiri tak memiliki catatan apik, yang selalu kalah di dua pertemuannya di tahun 2022.

Beralih ke sektor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung yang buat kejutan dengan taklukan Akane Yamaguchi akan menghadapi laga berat lainnya dengan menghadapi Wang Zhi Yi.

Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2022 - Vito Terselamatkan dari Rapor Merah karena Tunggal Putra Denmark Cedera

Beralih ke sektor ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan kembali dihadapkan dengan pasangan andalan China lainnya.

Kali ini di babak 16 besar, Ahsan/Hendra sudah ditunggu He Ji Ting/Zhou Hao Dong.

Sementara itu, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi Mark LammsFuss/Marvin Seidel dari Jerman.

Tugas berat akan dijalani Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2022 - Bantai Lawan dengan Skor Satu Digit, Bagas/Fikri Lolos ke 16 Besar

Jawara All England Open 2022 itu harus bersiap hadapi unggulan kedua, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dari Jepang.

Di sektor ganda putri, tugas berat juga bakal dijalani oleh pasangan baru Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Apri/Fadia akan menghadapi unggulan keenam dari Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida.

Matsuyama/Shida memang sedang dalam performa terbaiknya apalagi mereka baru saja menggondol gelar Indonesia Open 2022.

Terakhir di sektor ganda campuran kedua wakil Indonesia masing-masing akan menghadapi lawan unggulan.

Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2022 - Febby/Ribka Sikat Pasangan Tuan Rumah dalam 36 Menit

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan menghadapi Tang Chun Man/Tse Ying Suet yang merupakan unggulan keenam.

Kendati hadapi unggulan, Rinov/Pitha punya modal apik untuk laga tersebut.

Di pertemuan terakhir mereka, di Kejuaraan Asia 2022, Rinov/Pitha mampu keluar sebagai pemenang.

Di sisi lain, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Kusumawati akan menjamu Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping dari China.

Rehan/Lisa kini bertekad untuk revans usai di pertemuan pertama mereka di Indonesia Masters 2022, mereka takluk atas pasangan China itu.

Berikut Jadwal Malaysia Open 2022 di babak 16 besar untuk wakil Indonesia*:

Lapangan 1 :

15.00 WIB - Shesar Hiren Rhustavito vs Lee Zii Jia (Malaysia/5)

16.15 WIB - Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang/2)

Lapangan 2 :

10.10 WIB - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hongkong/6).

14.00 WIB - Anthony Sinisuka Ginting vs Sitthikom Thammasin (Thailand)

15.15 WIB - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang/6).

Lapangan 3 :

12.00 WIB - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Kusumawati vs Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China/4)

13.00 WIB - Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto vs Srvedya Gurazada/Ishika Jaiswal

16.00 WIB - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong

Lapangan 4 :

10.10 WIB - Jonatan Christie vs Kenta Nishimoto (Jepang)

11.15 WIB - Gregoria Mariska Tunjung vs Wang Zhi Yi (China)

14.00 WIB - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman)

15.15 WIB - Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Du Yue/Li Wen Mei (China)

*bergantung pada lama pertandingan sebelumnya

Cek jadwal lengkap Malaysia Open 2022 di sini.