Find Us On Social Media :

Chico Aura Dwi Wardoyo, Putra Papua Kebanggaan Indonesia yang Sukses Ukir Sejarah di Malaysia Masters 2022

Chico Aura Dwi Wardoyo ukir sejarah usai menangi Malaysia Masters 2022, Minggu (10/7/2022)

SportFEAT.com - Chico Aura Dwi Wardoyo berhasil mengukir sejarah usai memenangi gelar tunggal putra pada Malaysia Masters 2022.

Chico Aura Dwi Wardoyo memenangi gelar tunggal putra Malaysia Masters 2022 dengan kemenangan dominan atas unggulan delapan, Ng Ka Long Angus.

Chico berhasil memastikan gelar juara setelah membukukan kemenangan straight game atas tunggal putra terbaik Hong Kong sekaligus peringkat 13 dunia itu, dengan skor 22-20, 21-15.

Kemenangan Chico bukan kemenangan biasa di Malaysia Masters 2022 kali ini. Dia sukses membalas kekalahan dari Ng Ka Long yang sudah mengalahkannya dua kali.

Baca Juga: Rekap Final Malaysia Masters 2022 - Chico Bikin Sejarah, Indonesia Kalahkan China dan Jadi Juara Umum!

Ini pun menjadi gelar pertama Chico di ajang BWF World Tour, terutama di level tinggi yakni Super 500/ke atas.

Selain itu, ia juga menjadi pemain pertama asli Papua yang mampu memenangi ajang bulu tangkis internasional.

Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2022 - Fajar/Rian Terlalu Ngeri, Menangi All Indonesian Final usai Taklukkan Magis The Daddies

Chico merupakan atlet kelahiran 15 Juni 1998 di tanah Jayapura, Papua.

Ini jelas menjadi kebanggan tersendiri untuk Papua dan sekaligus untuk Indonesia.