Find Us On Social Media :

Ginting dan Marcus/Kevin Masih Nol Gelar, Legenda Bulu Tangkis Indonesia dan 7 Nama Ini Malah Pernah Menangi Kejuaraan Dunia di Dua Sektor Berbeda

Legenda bulu tangkis nasional, Christian Hadinata.

SportFEAT.com - Legenda bulu tangkis Indonesia, Christian Hadinata menjadi salah satu pemain yang pernah meraih medali emas Kejuaraan Dunia di dua sektor yang berbeda. 

Menengok jadwal turnamen BWF bulan ini, Kejuaraan Dunia 2022 menjadi turnamen BWF yang paling dekat.

Kejuaraan Dunia 2022 dijadwalkan akan digelar pada 22-28 Agustus 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Jepang.

Pebulu tangkis top-top dunia termasuk dari Indonesia, dipastikan akan hadir untuk mentabiskan diri menjadi pemain terbaik di setiap sektornya.

Dengan ketatnya persaingan, bahkan beberapa pebulu tangkis andalan Indonesia pun masih ada yang belum berkesempatan mencicipi manisnya medali emas Kejuaraan Dunia.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Dibayangi Rekor Buruk 11 Tahun, China Terapkan Latihan Ekstrem di Tunggal Putri

Sebagai contoh, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Chrstie, hingga Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Kendati beberapa pemain top masih belum bisa berkesempatan meraih gelar, ada beberapa nama mantan pebulu tangkis yang mampu menang di dua sektor yang berbeda.

Legenda bulu tangkis Indonesia, Chrsitian Hadinata menjadi salah satu pemain yang pernah meraih medali emas Kejuaraan Dunia di dua sektor yang berbeda.

Prestasi itu diciptakan Chrstian Hadinata saat mengikuti Kejuaraan Dunia edisi 1980.