Find Us On Social Media :

Daftar Unggulan Kejuaraan Dunia 2022 - Dominasi Ganda Putra Indonesia di Atas Penderitaan China

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berpose setelah sajikan All Indonesian Final di sektor ganda putra pada Malaysia Masters 2022, Minggu (10/7/20220

Di tunggal putri, Indonesia tidak punya wakil yang masuk daftar unggulan.

Namun perwakilan tunggal putri Indonesia nanti ada nama Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani.

Beralih ke sektor ganda putra, di sini Indonesia paling banyak menyandang unggulan.

Di mana empat pasangan atau seluruh wakil ganda putra Indonesia di Kejuaraan Dunia 2022 semuanya akan menyandang status unggulan.

Yaitu Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ke-1), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (ke-3), Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ke-5), dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (ke-15).

Dominasi ganda putra Indonesia di Kejuaraan Dunia 2022 di mana semua wakilnya menempati posisi unggulan sangat kontras dengan apa yang dialami raksasa bulu tangkis China.

Di sektor ganda putra ini, China sama sekali tidak memilki satu wakilpun pada Kejuaraan Dunia 2022.

Baca Juga: China Cetak Sejarah Terburuk di Kejuaraan Dunia 2022, Tanpa Satupun Wakil Ganda Putra

Adapun di sektor ganda putri, sama seperti tunggal putri, tidak ada yang menyandang unggulan.

Namun di sektor ganda putri ini, Indonesia akan diwakili 3 pasangan yakni Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.