Find Us On Social Media :

Kejuaraan Dunia 2022 - Berbekal Rambut Baru, Kento Momota Mau Bayar Kesalahan di Depan Publik Sendiri

Tim bulu tangkis Jepang mengadakan konferensi pers online jelang Kejuaraan Dunia 2022 di TV Asahi, Sabtu (6//8/2022). Dari ki-ka: Nozomi Okuhara, Akane Yamaguchi, Kento Momota

SportFEAT.com - Kento Momota bersiap menyambut Kejuaraan Dunia 2022 dengan tuah rambut baru. Ingin bayar kegagalan di hadapan publik tuan rumah.

Tunggal putra nomor dua dunia asal Jepang, Kento Momota tampaknya benar-benar mempersiapkan diri dengan khusus pada Kejuaraan Dunia 2022, yang digelar pada 22-28 Agustus di Tokyo, Jepang mendatang.

Bukan hanya sekadar persiapan teknis dan stamina, persiapan dari penampilan juga dilakukan Kento Momota.

Dalam konferensi pers tim Bird Japan di TV Asahi, Sabtu (6/8/2022) kemarin, Kento Momota tampil dengan penampilan baru rambutnya.

Baca Juga: Jakarta Masuk 3 Besar, Ini Kota Paling yang Sering Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia

Rambut Kento Momota kini lebih cepak dan lebih rapi, tanpa diwarnai warna lain, membuat pemain kidal 27 tahun itu semakin terlihat lebih muda.

Mempersiapkan diri menuju ajang besar sekelas Kejuaraan Dunia 2022 dengan sesuatu yang baru pada rambutnya, telah menjadi kebiasaan Momota.

Tahun lalu jelang Olimpiade Tokyo 2020, Momota juga sedikit mengubah gaya rambutnya dengan cat warna gold.

Namun di Kejuaraan Dunia 2022, tampaknya Momota berniat untuk mengubah hasil akhir dari petualangannya di turnamen Grade 1 BWF itu.

Tentu saja Momota enggan menelan pil pahit lagi di hadapan pendukung sendiri seperti di Olimpiade tahun lalu.