Find Us On Social Media :

Kejutan, Melati Daeva Gandeng Tandem Baru pada Indonesia International Series 2022 di Yogyakarta

Momen saat Praveen/Melati merayakan kemenangan di final All England Open 2020.

Keputusan Melati dipasangkan dengan Reza jelas tidak lepas dari karena status keduanya yang sama-sama kini berada di jalur profesional.

Tetapi selain itu, Reza memang mungkin jadi opsi terbaik Melati dalam rangka mempertahankan feel bertandingnya di lapangan selagi menunggu Praveen Jordan sembuh total.

Sebab di PB Djarum sendiri, stok pemain ganda putra atau ganda campuran dewasa sudah memiliki pasangan masing-masing.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Ginting dkk Harus Waspada, Chou Tien Chen Terpantau Latihan Bersama Tunggal Putra Malaysia, Rivalitas Bisa Makin Ngeri

Dejan Ferdinansyah juga akan tampil bersama Gloria Emanuelle Widjaja di Indonesia International Series 2022.

Kemudian Akbar Bintang Cahyono juga sudah meniti karier baru bersama Marsheilla Gischa Islami.

Terlepas dari itu, impian untuk melihat Melati dicoba berpasangan dengan pemain lain, khususnya dari pemain ganda putra, sejatinya bisa dikatakan terwujud.

Apalagi Reza juga baru tahun ini memutuskan mundur dari pelatnas Cipayung.

Indonesia International Series 2022 sendiri merupakan turnamen kategori international series yang akan digelar pada 20-25 September di GOR Amongrogo, Yogyakarta.

Selain di turnamen itu, Reza/Melati juga berencana tampil di Vietnam Open 2022 yang berlevel BWF Word Tour Super 100. Turnamen ini akan bergulir pada 27 September - 2 Oktober 2022.