Find Us On Social Media :

MotoGP Austria 2022 - Ducati Masih Yakin Akhiri 14 Tahun Paceklik Gelar Juara Dunia

Valentino Rossi berharap Francesco Bagnaia bisa mengejar poin Fabio Quartararo agar mampu bertarung memperebutkan titel juara dunia MotoGP 2022

SportFEAT.com - Jelang MotoGP Austria 2022, Paolo Ciabatti selaku Direktur Olahraga Ducati yakin Francesco Bagnaia merebut gelar juara dunia dari tangan Fabio Quartararo.

Francesco Bagnaia datang ke MotoGP Austria 2022 dengan kepercayaan diri yang tinggi.

Pembalap berkebangsaan Italia itu memenangi dua seri terakhir yang membuatnya terus memangkas gap poin dari Fabio Quartararo.

Francesco Bagnaia kini telah mengkoleksi 131 poin dan terpaut 49 poin dari Fabio Quartararo (Yamaha) yang memuncaki klasemen.

Termasuk MotoGP Austria 2022, musim ini masih menyisakan delapan seri lagi.

Baca Juga: MotoGP Austria 2022 - Aleix Espargaro Rela Menahan Derita demi Jawab Rasa Penasarannya

Artinya, Francesco Bagnaia masih punya peluang untuk bisa meraih gelar juara dunia musim ini.

"Kami percaya bahwa adalah mungkin untuk memenangkan kejuaraan dunia pada tahun 2022 bersama Pecco Bagnaia," kata Ciabatti dikutip Sportfeat dari Speedweek.

"Fabio adalah pembalap yang luar biasa."

"Tetapi dia bahkan bisa membuat kesalahan."