Find Us On Social Media :

MotoGP Austria 2022 - Kantongi Hasil 2 Podium Beruntun, Maverick Vinales Bertekad Ganggu Dominasi Ducati di Sirkuit Red Bull Ring

Pembalap Aprilia, Maverick Vinales mulai bidik kemenangan setelah berhasil meraih dua kali podium beruntun.

SportFEAT.com - Pembalap Aprilia Maverick Vinales mulai incar kemenangan pertamanya bersama Aprilia jelang menatap MotoGP Austria 2022.

Keputusan Maverick Vinales untuk pergi dari Yamaha menuju Aprilia di akhir tahun 2021 tak semulus yang diharapkannya.

Di awal musim MotoGP 2022, Maverick Vinales beberapa kali finish di posisi sepuluh besar.

Namun kini performa pembalap berjuluk Top Gun itu telah berbeda.

Maverick Vinales datang ke MotoGP Austria 2022 dengan torehan yang begitu mentereng.

Baca Juga: MotoGP Austria 2022 - Fabio Quartararo Sesumbar Naik Podium Tertinggi Gara-gara Hal Ini

Bagaimana tidak? pembalap asal Spanyol itu berhasil meraih dua kali podium beruntun saat menjalani balapan di MotoGP Belanda 2022 dan MotoGP Inggris 2022.

Pembalap berusia 27 tahun itu kini mulai membidik kemenangan di MotoGP Austria 2022. 

"Kami sangat fokus dan termotivasi karena kami memiliki dua akhir pekan yang sangat bagus," tutur Maverick Vinales dikutip Sportfeat dari Speedweek.

"Kami ingin melanjutkannya dengan bertarung di puncak. Kami ingin mengincar kemenangan."

"Tentu saja kami masih memiliki ruang untuk perbaikan dengan Aprilia, kami sedang dalam perjalanan."

Baca Juga: Waduh! Marc Marquez Bongkar Borok Besar Honda Jelang MotoGP Austria 2022

MotoGP Austria 2022 sendiri bakal digelar di Sirkuit Red Bull Ring yang dinilai lebih cocok dengan pabrikan asal Eropa.

Sejak kembali menggelar balapan kembali pada tahun 2016, hanya pembalap dari Ducati dan KTM saja yang mampu menang.

Pembalap asal Ducati mendominasi dengan memenangi enam dari delapan balapan yang telah digelar.

Namun performa Aprilia di musim ini tak bisa dibandingkan dengan beberapa musim sebelumnya.

Kini, Aprilia menjadi kekuatan baru di MotoGP 2022 hingga mampu menghantarkan Aleix Espargaro menjadi salah satu favorit juara dunia musim ini.

"Ini adalah sebuah proses. Namun demikian, kami merasa sangat kompetitif dan trek ini sangat cocok untuk kami, termasuk gaya mengemudi saya,” kata Vinales lagi.

Baca Juga: MotoGP Austria 2022 - Ducati Masih Yakin Akhiri 14 Tahun Paceklik Gelar Juara Dunia

"Saya sering bertarung dengan diri saya sendiri."

"Saya bangun setiap pagi dan bekerja sangat keras. Itu tidak mudah karena saya harus berjuang dari belakang di MotoGP."

"Tapi kami memiliki beberapa hari yang baik sekarang, tapi saya yakin yang terbaik belum datang."

Hingga seri ke-12 yang telah digelar, Maverick Vinales berada di posisi kesembilan dengan koleksi 82 poin.

Baca Juga: Reaksi Marc Marquez Langsung Ditinggal 2 Pembalap Sekaligus yang Hengkang dari Honda, Termasuk Adiknya Sendiri

Bersama Aleix Espargaro yang kini berada di posisi kedua dengan koleksi 158 poin, Maverick Vinales membawa Aprilia memuncaki klasemen tim di MotoGP 2022

"Saya sangat senang bisa melakukan pekerjaan ini dengan Aprilia," kata Vinales lagi.

"Saya juga senang Aleix bertarung memperebutkan gelar. Pada akhirnya kami ingin Aprilia memenangkan gelar ini dan saya ingin membantu sebanyak yang saya bisa."

"Saya bisa melakukannya dengan berada di depan dan mencoba memenangkan balapan. Saya ingin menunjukkan potensi maksimal."

Serangkaian MotoGP Austria 2022 sendiri bakal digelar pada 19 hingga 21 Agustus akhir pekan ini.