Find Us On Social Media :

Kejuaraan Dunia 2022 - Gregoria Tantang Akane Yamaguchi di Kandang Sang Ratu Bulu Tangkis Dunia

Gregoria Mariska Tunjung beraksi di babak perempat final Malaysia Masters 2022, di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (8/7/2022)

SportFEAT.com - Laga yang banyak ditunggu antara Gregoria melawan ratu bulu tangkis dunia Akane Yamaguchi di Kejuaraan Dunia 202 akhirnya akan tersaji.

Pertemuan Gregoria Mariska Tunjung versus Akane Yamaguchi itu akan siap tersaji lagi pada babak kedua Kejuaraan Dunia 2022.

Kepastian itu didapat setelah Gregoria berhasil memenangi babak pertamanya hari ini, Senin (22/8/2022).

Kemenangan Gregoria atas Kirsty Gilmour di babak 64 besar Kejuaraan Dunia 2022 tadi mengantarkannya kembali berjumpa Yamaguchi.

Baca Juga: Sudah Berusia 64 Tahun, Inilah Pebulu Tangkis Tertua yang Mentas di Kejuaraan Dunia 2022

Akane Yamaguchi sendiri memang sudah dipastikan lolos babak kedua karena sebagai unggulan teratas, tunggal putri nomor satu dunia itu mendapatkan bye.

Pertemuan Gregoria melawan Akane Yamaguchi besok akan menjadi pertemuan ketiga dalam kurun waktu dua bulan terakhir.

Pada dua pertemuan terakhir yang terjadi di dua turnamen Malaysia, Gregoria sukses mengandaskan Yamaguchi dua kali beruntun dalam dua minggu berturut-turut.

Tak ayal, meski secara rekor head-to-head Gregoria masih tertinggal 3-8, dua kemenangan terakhirnya melawan Yamaguchi jelas menjadi modal apik bagi pemain kelahiran Wonogiri itu.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Tanpa Perlawanan Berarti, Jonatan Christie Gebuk Pemain Ranking 27 Dunia