Find Us On Social Media :

Jadwal Kejuaraan Dunia 2022 - 8 Wakil Indonesia Panaskan Hari Kedua, Gregoria Mariska Tantang Ratu Bulu Tangkis Dunia

Gregoria Mariska Tunjung ketika tampil pada babak kesatu Singapore Open 2022 di Singapore Indoor Stadium, Rabu (13/7/2022).

SportFEAT.com - Jadwal Kejuaraan Dunia 2022 akan memainkan delapan wakil Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung tantang tunggal putri nomor satu dunia sekaligus wakil tuan rumah, Akane Yamaguchi.

Laga antara Gregoria Mariska Tunjung versus Akane Yamaguchi menjadi salah satu laga besar di hari kedua penyelenggaraan Kejuaraan Dunia 2022.

Pertandingan tersebut akan menjadi ajang pembuktian lagi bagi Gregoria Mariska yang mampu mengalahkan Akane Yamaguchi di dua pertemuan terakhir mereka.

Meski secara rekor head-to-head, Gregoria Mariska masih kalah 3-8, namun khusus di tahun 2022 Gregoria Mariska mampu menyapu dua pertemuan dengan kemenangan.

Dua kemenangan Gregoria Mariska di hasilkan saat keduanya saling bentrok di Malaysia Open 2022 dan Malaysia Masters 2022.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Dihiasi Skor Satu Digit, Fadia/Ribka Menang Telak dalam 30 Menit

Namun tugas lebih berat akan dijalani Gregoria Mariska ketimbang dua laga sebelumnya.

Pasalnya, Akane Yamaguchi dalam pertandingan nanti akan berstatus sebagai tuan rumah.

Apalagi, Tokyo Metropolitan Gymnasium yang bakal menjadi venue Kejuaraan Dunia 2022 merupakan tempat yang membuat Akane Yamaguchi merasa bermain jauh lebih nyaman.

"Tokyo Metropolitan Gymnasium ini cukup besar dan saya pikir saya bisa mengendalikan arah pukulan saya dengan baik di sana," kata Akane.