Find Us On Social Media :

Kejuaraan Dunia 2022 - 3 Rekor yang Dipecahkan Ahsan/Hendra Jika Gondol Medali Emas

Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, mengalahkan rekan senegara, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, pada semifinal Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, 27 Agustus 2022.

Sebab, pasangan yang akrab disapa The Daddies ini berpotensi memecahkan tiga rekor sekaligus.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Diwarnai Sujud Syukur Mohammad Ahsan, The Daddies Pijak Final Keempat usai Bungkam Fajar/Rian Lewat Pertarungan Sengit 3 Gim

1. Ganda Putra Tersukses di Kejuaraan Dunia

Sejak dipasangkan, Ahsan/Hendra telah tiga kali menembus partai final.

Menariknya, ketiga kesempatan tersebut berhasil dimanfaatkan The Daddies untuk mendulang medali emas.

Kejuaraan Dunia 2022 menjadi final keempat mereka.

Andai kembali berhasil menjadi juara, Ahsan/Hendra bakal mentahbiskan diri sebagai ganda putra tersukses di Kejuaraan Dunia.

Mereka bakal menyamai pencapaian eks ganda putra nomor satu China, Cai Yun/Fu Haifeng.

Saat ini, Cai/Fu telah mengoleksi empat medali emas Kejuaraan Dunia.