Find Us On Social Media :

Final Kejuaraan Dunia 2022 - Ahsan/Hendra Memang Kalah, tapi Indonesia Bisa Turut Berbangga Atas Kemenangan Ganda Putra Malaysia

Pelatih asal Indonesia, Rexy Mainaky turut menjadi bagian dari kesuksesan besar dan sejarah bagi Malaysia usai membawa Aaron Chia/Soh Wooi Yik menjadi Juara Dunia 2022.

SportFEAT.com - Indonesia bisa turut berbangga atas kemenangan ganda putra Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang sukses menjadi juara dunia.

Aaron Chia/Soh Wooi Yik mengukir sejarah besar usai mengalahkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di final Kejuaraan Dunia 2022, Minggu (28/8/2022).

Ganda putra peringkat 6 dunia itu menjadi pebulu tangkis Malaysia pertama yang mampu merengkuh gelar juara dunia sejak turnamen ini digelar pada 1977.

Terlebih, kemenangan Chia/Soh diwarnai aksi epic comeback luar biasa.

Baca Juga: Hasil Final Kejuaraan Dunia 2022 - Ahsan/Hendra Runner-up, Malaysia Akhirnya Bisa Cicipi Gelar Juara Dunia

Sempat tertekan di awal gim pertama, Chia/Soh mampu berbalik unggul bahkan di poin krusial sampai akhirnya menang 21-19, 21-14 dalam 40 menit.

Jelas hasil itu menjadi prestasi yang sangat besar bagi Chia/Soh sekaligus membungkam keraguan publik Negeri Jiran atas performa mereka selama ini.

Sebelumnya, Chia/Soh diidentikan sebagai spesialis runner-up bahkan di tahun ini dilabeli sebagai jagoan semifinalis saja.

Semua itu tidak lepas dari fakta bahwa Chia/Soh telah berulang kali memijak final namun tak pernah kunjung juara di level turnamen BWF, meski mereka telah dipasangkan sejak 2017 silam.

Lalu sekarang, bisa dibayangkan betapa bahagianya mereka.