Find Us On Social Media :

Hasil Japan Open 2022 - Comeback Dramatis di Poin Krusial, Ana/Tiwi Susul Apriyani/Fadia ke Perempat Final usai Tumbangkan Andalan Denmark

Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahya Pratiwi, babak kedua Singapore Open 2022 di Singapore Indoor Stadium, Kamis (14/7/2022).

SportFEAT.com - Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi kembali berhasil meraih kemenangan di babak 16 besar Japan Open 2022.

Atas hasil itu, pasangan yang akrab disapa Ana/Tiwi itu mampu memastikan satu tempat di babak perempat final Japan Open 2022.

Kemenangan Ana/Tiwi didapat usai menjungkalkan wakil Denmark, Maiken Fruergaard/Sara Thygesen.

Berlaga di lapangan 4 Maruzen Intec Arena Osaka, Jepang, Kamis (1/9/2022), Ana/Tiwi menang dramatis dengan dua gim langsung 21-9, 22-20 dengan waktu 49 menit.

Dengan kemenangan ini juga, Ana/Tiwi menyusul Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang sudah memastikan tempat di babak perempat final Japan Open 2022.

Baca Juga: Hasil Japan Open 2022 - Sering Lakukan Kesalahan Sendiri, Leo/Daniel Ambyar di Tangan Ganda Putra Ranking 34 Dunia

Ana/Tiwi memulai laga dengan performa yang positif.

Ganda putri andalan Indonesia itu langsung berinisiatif menyerang dan mencoba mendikte jalannya permainan.

Hasilnya, Ana/Tiwi sukses meraih 9 angka beruntun dan membuat mereka unggul 12-2.

Keunggulan jauh itu membuat Ana/Tiwi makin tampil percaya diri untuk menjalani laga selepas interval.