Find Us On Social Media :

Hasil Jeblok di Japan Open 2022 Menambah Pedih Skuad Indonesia dalam 2 Turnamen Akbar di Jepang, Target PBSI Gagal Dicapai

Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sudah terhenti di babak 16 besar Japan Open 2022, Kamis (1/9/2022)

SportFEAT.com - Rontoknya semua wakil Indonesia yang sudah terhenti di babak perempat final Japan Open 2022 jelas menjadi alarm keras untuk PBSI yang targetnya gagal total tercapai di dua turnamen akbar di Jepang.

Rapor merah kembali dituai oleh PBSI di Japan Open 2022 yang masuk kategori turnamen bergengsi, BWF World Tour Super 750.

Itu ditandai dari gugurnya lima wakil Indonesia yang tersingkir di babak perempat final Japan Open 2022, di Osaka, Jepang, Jumat (2/9/2022).

Satu per satu wakil Indonesia kalah dengan cara menyesakkan.

Baca Juga: Rekap Japan Open 2022 - Gugur Berjamaah, Perempat Final Jadi Akhir Petualangan Wakil Indonesia, Rata-rata Kalah Nyesek Rubber Game

Empat dari lima wakil yang tampil takluk dalam laga tiga gim.

Ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramdhanti, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Chico Aura Dwi Wardoyo dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, semuanya menelan kekalahan rubber game.

Perjuangan para wakil Indonesia di lapangan itu jelas wajib tetap mendapat apresiasi.

Mereka telah berjuang semaksimal mungkin, setiap tetes keringat mereka menjadi saksi betapa kerasnya mereka telah berlatih demi sampai di titik ini.

Namun begitu, kegagalan para wakil Indonesia sebelum masuk ke tahap semifinal Japan Open 2022 ini, tidak bisa dipungkiri menambah hasil jeblok PBSI dalam dua turnamen akbar yang digelar di Jepang dalam dua pekan terakhir.