Find Us On Social Media :

Buntut Insiden di Japan Open 2022, Ganda Putri Nomor Satu Malaysia Absen Lebih dari 6 Bulan?

Ganda putri Malaysia, Pearly Tan (kanan).

SportFEAT.COM - Ganda putri nomor satu Malaysia Pearly Tan berpeluang absen lama usai mengalami cedera di Japan Open 2022.

Nasib apes harus dialami pebulu tangkis ganda putri Malaysia Pearly Tan di Japan Open 2022.

Bukannya meraih gelar juara, Pearly Tan justru pulang ke kampung halaman dengan kondisi "pincang".

Tandem Muralitharan Thinaah itu diketahui mengalami cedera saat bertanding di babak kedua Japan Open 2022.

 Baca Juga: Final Japan Open 2022 - Korea Selatan Segel Satu Titel, Tuan Rumah Berpeluang Jadi Juara Umum

Pearly memutuskan mundur saat mereka bertanding melawan wakil Korea Selatan Baek Ha-na/Lee Yu-lim.

Pearly berhenti saat pertandingan memasuki gim ketiga usai mendarat dengan kurang pas.

Insiden tersebut membuat Pearly mengalami cedera lutut hingga akhirnya memilih mundur.

Di sisi lain, Ketua Pelaksana Institut Kesehatan Nasional (IKN) Malaysia, Ahmad Faedzal Md Ramli, buka suara soal kondisi yang dialami Pearly Tan.