SportFEAT.com - Link streaming MotoGP San Marino 2022 tersedia di akhir artikel, Ducati kembali mendominasi di starting grid.
MotoGP San Marino 2022 akan menjadi seri ke-14 dengan menggelar balapan di Sirkuit Misano.
Balapan tersebut akan digelar pada Minggu (4/9/2022) malam waktu Indonesia.
Pergelaran balapan MotoGP San Marino 2022 juga bisa disaksikan lewat siaran langsung Trans 7 pukul 19.00 WIB.
Selain itu, para pecinta balap motor juga bisa menyaksikan aksi panasnya pembalap melalui live streaming.
MotoGP San Marino 2022 sendiri bisa dibilang merupakan seri kandang bagi pabrikan Ducati.
Hasilnya, pembalap Ducati merajai di starting grid MotoGP San Marino 2022 nantinya.
Pole position sendiri diraih oleh Jack Miller (Ducati) dan diikuti Enea Bastianini (Gresini) dan Marco Bezzecchi (Mooney VR46) di posisi pertama dan kedua.
Selain itu, Francesco Bagnaia (Ducati) dan Johann Zarco akan memulai balapan dari posisi kelima dan keenam.