Find Us On Social Media :

Hasil MotoGP San Marino 2022 - Hampir Tertikung di Lap Terakhir, Francesco Bagnaia Cetak 4 Kemenangan Beruntun

Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia tengah berambisi mendulang banyak poin di MotoGP Austria 2022 untuk terus menempel Fabio Quartararo di puncak klasemen.

SportFEAT.com - Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia meraih kemenangan keempat di musim ini usai finish terdepan di MotoGP San Marino 2022.

Francesco Bagnaia mampu tampil gemilang sejak awal balapan kendati memulai balapan dari posisi kelima.

Runner up MotoGP 2021 itu, sudah mampu memimpin jalannya balapan sejak lap ketiga.

Sejak memimpin, Francesco Bagnaia minim kesalahan hingga tak ada satu pun pembalap yang mampu merebut posisinya.

Francesco Bagnaia sempat hampir kehilangan posisi pertamanya di tikungan terakhir usai Enea Bastianini hampir menyalipnya.

Atas hasil ini, pembalap yang akrab disapa Pecco Bagnaia itu menambah 25 poin lagi untuk menempati posisi kedua klasemen sementara MotoGP 2022 dengan koleksi 181 poin.

Di posisi kedua ditempati oleh Enea Bastianini yang merupakan calon rekan setimnya di musim depan.

Maverick Vinales menjadi satu-satunya pembalap non Ducati yang menempati posisi podium.

Hasil tak terlalu mentereng dialami Fabio Quartararo yang hanya mampu menyelesaikan balapan di posisi kelima.

Baca Juga: MotoGP San Marino 2022 - Perasaan Andrea Dovizioso yang Bakal Jalani Balapan Terakhir