Find Us On Social Media :

Kondisi Fisik Pasca-cedera Berangsur Membaik, Ginting Sudah Bisa Latihan Ringan

Kondisi Anthony Sinisuka Ginting dikabarkan mulai berangsur membaik usai sempat mengalami cedera punggung bawah.

SportFEAT.com - Sempat absen di Japan Open 2022 usai alami cedera punggung, kondisi Anthony Sinisuka Ginting saat ini terus menunjukan hasil positif.

Cedera punggung bagian bawah (lower back pain) Anthony Sinisuka Ginting didapat saat menjalani Kejuaraan Dunia 2022.

Atas cedera itu juga membuat tunggal putra nomor satu Indonesia itu absen di Japan Open 2022.

Kabar terbaru menyebutkan jika kondisi Anthony Sinisuka Ginting saat ini terus berangsur membaik.

Hal itu diungkapkan oleh dokter PBSI, dr. Grace Joselini Corlesa.

Baca Juga: Hasil Drawing Vietnam Open 2022 - Melati Daeva dan Ribka Sugiarto Gandeng Pasangan Baru

dr. Grace menyebut jika pemain kelahiran Cimahi itu sudah bisa mulai berlatih pada pekan ini.

"Melihat dari hasil pemeriksaan, kondisi cedera Ginting tidak ada yang berbahaya," kata dr. Grace dikutip Sportfeat dari PBSI.di.

"Hanya memang perlu istirahat lebih banyak karena ototnya mengalami kelelahan."

"Setelah seminggu kemarin diistirahatkan, minggu kedua ini sudah masuk penguatan."