Find Us On Social Media :

Si Bocah Ajaib Korea Selatan Heran Namanya Tak Didaftarkan ke Denmark Open 2022

Tunggal putri Korea Selatan, An Se-young memastikan gelar juara Korea Open 2022, Minggu (10/4/2022).

Baca Juga: China Lagi-lagi Berani Rombak Pasangan, Kali Ini Peraih Emas Olimpiade Tokyo 2020 pun Dipisah

"Saya bisa recovery sampai sebelum Denmark Open 2022, tapi entah mengapa," tulisnya.

Dilansir Sportfeat dari Sohu, ada salah satu penggemar yang mempertanyakan perihal alasan An Se-young tidak didaftarkan ke Denmark Open 2022.

Namun ternyata, pemain 20 tahun itu sendiri pun tidak mengetahui alasannya.

"Saya juga tidak mengerti (kenapa tidak didaftarkan, red)," jawab An Se-young.

Terlepas dari itu, An Se-young sendiri menjalani laga yang cukup padat sejak tampil menjadi salah satu pahlawan Piala Uber 2022 tim putri Korea Selatan, Mei lalu.

Tahun ini An Se-young sudah masuk 4 final dan berhasil memenangi dua laga diantaranya yakni menjadi juara Korea Open 2022 dan juara Malaysia Masters 2022.

Baca Juga: Vietnam Open 2022 - Termasuk Reza/Melati, Ganda Campuran Indonesia Dominasi Daftar Unggulan

Ia sudah maraton mengikuti sejumlah turnamen. Namun salah satu target besarnya yakni di Kejuaraan Dunia 2022 gagal terwujud setelah ia harus terhenti di semifinal.

An Se-young harus puas dengan medali perunggu Kejuaraan Dunia 2022 setelah kalah dari Akane Yamaguchi (Jepang).

Seminggu setelahnya, An Se-young kembali kalah dari Yamaguchi di final Japan Open 2022, bahkan dengan skor cukup telak, 9-21, 15-21.