Find Us On Social Media :

MotoGP Aragon 2022 - Gara-gara Andrea Dovizioso Pensiun, Test Rider Kawakan Yamaha Repot Deh

Cal Crutchlow (kiri) dan Massimo Meregalli (kanan)

SportFEAT.com - Akibat Andrea Dovizioso pensiun, Cal Crutchlow kini harus kerepotan menggantikannya di Yamaha dan mulai balapan reguler di MotoGP Aragon 2022.

Test rider kawakan Yamaha, Cal Crutchlow harus rela direpotkan di MotoGP Aragon 2022.

Pekerjaannya sebagai test rider Yamaha di MotoGP, mulai sekarang akan semakin menumpuk dengan menjadi pembalap pengganti di tim satelit Yamaha, RNF Racing.

Itu tidak lepas dari pensiunnya Andrea Dovizioso di pertengahan musim ini yang sudah memasuki paruh kedua MotoGP 2022.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2022 - Aleix Espargaro Rindu Podium Lagi Sejak Konsistensinya Terputus Insiden Blunder Fatal

Cal Crutchlow ditunjuk Yamaha untuk menggantikan slot pembalap reguler di RNF Yamaha yang ditinggalkan Dovizioso.

Soal hal ini, pembalap asal Inggris itu sedikit berkelakar bahwa ia kesal gara-gara Dovizioso pekerjaannya tak hanya bertambah tapi juga gagal menjalani liburan bersama keluarganya.

"Saya meneleponnya dan mengatakan kepadanya bahwa dia berhutang banyak uang kepada saya," kata Cal Crutchlow sambil tertawa, dikutip Sportfeat dari Paddock GP.

"Gara-gara dia, saya jadi harus membatalkan liburan dengan putri saya. Padahal sudah dijadwalkan akan berangkat di pekan ini bertepatan dengan MotoGP Aragon 2022," imbuh Crutchlow yang memiliki putri kecil bernama Willow Crutchlow.

Di akhir musim ini, Crutchlow tidak hanya akan balapan di 6 seri, tapi juga masih menjalani dua tes tersisa. Sungguh musim yang berat dan melelahkan bagi seorang test rider.