SportFEAT.COM - Andalan Ducati Francesco Bagnaia tahu satu-satunya masalah yang bisa jegal misi juara di MotoGP Aragon 2022.
Francesco Bagnaia kembali menunjukkan kapasitasnya sebagai calon juara dunia musim ini.
Pembalap andalan Ducati itu tampil sebagai yang tercepat dalam sesi kualifikasi MotoGP Aragon 2022, Sabtu (17/9/2022).
Pencapaian tersebut membuat Bagnaia berhak tampil sebagai pole sitter.
Baca Juga: MotoGP Aragon 2022 - Tak Pasang Target Muluk-muluk, Marc Marquez Cuma Inginkan 2 Hal Ini
Ini tentu menjadi modal berharga bagi rekan setim Jack Miller tersebut demi memperpanjang catatan impresifnya.
Bagnaia diketahui telah meraih empat kemenangan beruntun sebelum ini. Dan jika menang di Aragon, ia akan menambah catatannya menjadi lima.
"Saya sangat senang dengan waktu putaran saya karena saya pikir itu adalah salah satu putaran kualifikasi terbaik saya," tutur Bagnaia.
"itu sempurna," lanjut jebolan VR46 Riders Academy tersebut.
Namun demikian, rider yang akrab disapa Pecco itu memiliki satu kekhawatiran yang bisa merusak pesta kemenangan di Aragon.
Adalah tikungan 2 yang menurutnya bisa berakibat fatal pada daya cengkeram ban.
"Satu-satunya kekhawatiran saya adalah tikungan kedua karena ban depan masih agak terlalu dingin di sana," tutur Bagnaia.
"Saya bisa merasakan bagian depan mengancam akan runtuh, tetapi itu adalah satu-satunya momen yang sulit, jika tidak semuanya berjalan seperti jarum jam.
"Dalam latihan, saya kehilangan beberapa waktu di sektor keempat, tetapi tidak di kualifikasi."
Lebih jauh, Bagnaia merasa kekhawatiran ini seperti yang terjadi di Misano (lokasi MotoGP San Marino 2022, red).
"Pada awalnya kami juga sedikit khawatir tentang grip, terutama karena kami memiliki level grip yang sangat tinggi di Misano baru-baru ini," ucap Bagnaia.
"Tapi jika kita melihat kecepatan dengan ban bekas dan juga di kualifikasi, kita lebih cepat dari 2021.
"Saya pikir gripnya lebih tinggi tahun ini. “Karena tidak pernah hujan akhir pekan ini, grip menjadi lebih baik di setiap sesi."
Terlepas dari itu, Francesco Bagnaia saat ini menduduki posisi kedua klasemen sementara MotoGP 2022.
Ia mengoleksi 181 poin atau tertinggal 30 angka di belakang pemuncak klasemen Fabio Quartararo (Yamaha).
Quartararo sendiri akan memulai perlombaan MotoGP Aragon 2022 dari barisan keenam.