Find Us On Social Media :

MotoGP Aragon 2022 - Upaya Jack Miller Agar Tak Jatuh di Lubang yang Sama

Pembalap Ducati, Jack Miller akan memulai balapan dari posisi kedua pada balapan MotoGP Aragon 2022.

"Jika saya berada di luar sana sendirian dan mengulang-ulang putaran atau dalam perlombaan, saya tahu apa yang dipertaruhkan."

Baca Juga: Sang Kepala Kru Bocorkan Peran Marc Marquez dalam Pengembangan Motor Honda

"Saya pikir kami berada dalam kondisi yang sangat baik untuk besok," tutur Jack Miller.

Pada balapan MotoGP Aragon 2022 nanti, tiga posisi terdepan kembali di dominasi oleh Ducati.

Selain Jack Miller dan Francesco Bagnaia, posisi ketiga diisi oleh Enea Bastianini (Gresini Racing).

Pembalap asal Australia itu pun memuji performa motor Ducati yang terus ke arah yang lebih baik di tiap serinya.

"Seiring berjalannya musim, kami semua merasa cukup nyaman, Enea menggunakan motor tahun lalu dan dia sudah berada di sini sebanyak yang saya miliki," kata Miller.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2022 - Aleix Espargaro Kelimpungan Kejar Ducati, Sampai Bawa Nama Fabio Quartararo!

"Motornya bekerja dengan baik, para pembalap mengendarainya dengan sangat baik."

"Saya pikir ini adalah kombinasi, tetapi tanpa keraguan, motor ini bekerja dengan fantastis."

"Untuk orang-orang yang sama berada di barisan depan tiga kali berturut-turut, di lintasan yang sama sekali berbeda."

"Misalnya di Misano kami memiliki banyak cengkeraman, tetapi di sini kami tidak. Itu hanya menunjukkan betapa bagusnya motornya," tukas Jack Miller.

MotoGP Aragon 2022 sendiri merupakan salah satu dari enam seri terakhir Jack Miller memperkuat Ducati.

Jack Miller telah resmi akan memperkuat tim pabrikan KTM pada musim depan.

Sementara itu, Jack Miller saat ini berada di posisi enam dengan koleksi 123 poin.