Find Us On Social Media :

Beda Sikap 2 Bos Ducati, Ada yang Terima, Ada yang Tak Ikhlas dengan Kesuksesan Enea Bastianini Kalahkan Francesco Bagnaia

Pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini (tengah), menjadi pemenang balapan MotoGP Aragon 2022 di Sirkuit Aragon, Minggu (18/9/2022).

SportFEAT.com - Dua bos Ducati berbeda sikap dalam menanggapi kemenangan Enea Bastianini yang mengalahkan Francesco Bagnaia di MotoGP Aragon 2022.

Meski kemenangan Enea Bastianini di MotoGP Aragon 2022 turut mengantarkan Ducati merengkuh Juara Dunia Konstruktor musim ini, namun internal si Merah Borgo Panigale ternyata ada yang sedikit kontras.

Itu terlihat dari sikap dua bos Ducati yang berbeda dalam menyikapi kemenangan Enea Bastianini.

Enea Bastianini memang memenangi MotoGP Aragon 2022 lalu dengan cara heroik.

Baca Juga: Keanehan Honda Semakin Terekspos usai Pol Espargaro Kembali Tuai Hasil Minor di MotoGP Aragon 2022

Pembalap tim Gresini Ducati menyalip pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia di lap terakhir saat memasuki sektor terakhir Sirkuit Aragon, Spanyol.

Bos besar Ducati, Gigi Dall'Igna, mengaku cukup senang dengan hasil Enea Bastianini.

Meski Bastianini merupakan pembalap tim satelit, kemenangannya tetap dianggap turut membanggakan skuad Si Merah Borgo Panigale.

Baca Juga: Fabio Quartararo Ambyar di MotoGP Aragon 2022, Maverick Vinales Malah Sumringah

"Enea telah menjalani balapan yang hebat dan dia pantas mendapatkan kemenangan ini," ucap Gigi Dall'Igna dikutip SportFeat dari Paddock GP.