Find Us On Social Media :

MotoGP Jepang 2022 - Meski Pole Position, Marc Marquez Justru Tak Mau Pasang Target Juara

Marc Marquez justru tak target juara di MotoGP Jepang 2022 meski sukses raih pole position di kualifikasi.

SportFEAT.com - Marc Marquez justru tak menargetkan juara di MotoGP Jepang 2022 meski berhasil meraih pole position di kualifikasi.

Pembalap andalan Repsol Honda itu sukses membuat kejutan tak terduga di kualifikasi MotoGP Jepang 2022, Sabtu (24/9/2022).

Berlangsung di sirkuit Motegi, Jepang, Marc Marquez berhasil mencatatkan lap terbaiknya dengan catatan waktu 1 menit 55,214 detik.

Catatan waktu itu mengantarkan Marc Marquez meraih pole position di MotoGP Jepang 2022.

Baca Juga: MotoGP Jepang 2022 - Usai Sesumbar Tak Butuh Bantuan Team Order, Francesco Bagnaia Tuai Hasil Kualifikasi Buruk

Sebuah prestasi besar yang kembali dibukukan sang juara dunia 8 kali, setelah terakhir kali mampu menyabet pole positon pada 3 tahun lalu.

Yang uniknya juga terjadi di seri MotoGP Jepang 2019.

Marc Marquez mengaku sangat bahagia bisa membuat kejutan dan meraih pole position ini.

Namun meski mampu membukukan pole position, Marc Marquez justru enggan memasang target besar dengan juara.

Pembalap 29 tahun itu 'hanya' mematok finis ketiga atau keempat.