Find Us On Social Media :

Siap Jadi Ancaman Lagi, Anak Didik Pelatih Indonesia Akan Berlatih dengan Viktor Axelsen Jelang Denmark Open 2022

Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia akan berlatih bersama Viktor Axelsen jelang menatap Denmark Open 2022.

SportFEAT.com - Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia akan berlatih dengan dua pemain Denmark, Viktor Axelsen dan Anders Antonsen jelang Denmark Open 2022.

Berlatih dengan Viktor Axelsen merupakan sebuah keuntungan tersendiri bagi setiap pemain bulu tangkis saat ini.

Bagaimana tidak, tunggal putra nomor satu dunia saat ini itu begitu mendominasi di beberapa turnamen yang digelar sepanjang tahun 2022.

Viktor Axelsen telah meraih enam gelar di tahun 2022, yakni All England Open, Kejuaraan Eropa dan Dunia, Indonesia Open dan Masters, dan Malaysia Open.

Kali ini, Lee Zii Jia telah mengumumkan dirinya berkesempatan bisa berlatih dengan Viktor Axelsen.

Baca Juga: Indonesia International Series 2022 - Debut Langsung Tembus Final, Reza/Melati Ungkap Kunci Tumbangkan Unggulan 2

Tunggal putra Malaysia yang dilatih oleh pelatih asal Indonesia, Indra Wijaya itu rencananya akan berangkat menuju Denmark seminggu sebelum penyelenggaraan Denmark Open 2022 dimulai.

Turnamen BWF World Tour Super Series 750 itu bakal digelar pada 18 hingga 23 Oktober mendatang.

"Axelsen adalah pemain terbaik saat ini," kata Lee Zii Jia dikutip Sportfeat dari NST.com.

"Dia dalam performa terbaik dan menjaga kondisinya dengan baik."