Find Us On Social Media :

Gagal Asapi Marc Marquez di MotoGP Jepang 2022, Pencetak Sejarah Sirkuit Mandalika Malah Semringah

Pembalap Red Bull KTM, Miguel Oliveira tetap senang dengan penampilannya di MotoGP Jepang 2022 meski tertikung oleh Marc Marquez.

SportFEAT.com - Pembalap KTM Racing, Miguel Oliveira merasa puas saat balapan di MotoGP Jepang 2022 meski tak berhasil melewati hadangan Marc Marquez.

Miguel Oliveira menyelesaikan balapan MotoGP Jepang 2022 dengan finis di posisi kelima.

Posisi itu naik tiga peringkat usai pembalap asal Portugal itu memulai balapan dari posisi kedelapan.

Miguel Oliveira sebenarnya berpeluang mengakhiri balapan yang digelar di Sirkuit Motegi itu di posisi keempat.

Sayangnya jelang berakhirnya balapan, posisinya mampu direbut oleh Marc Marquez (Honda).

Baca Juga: Update Klasemen MotoGP 2022 - Francesco Bagnaia Nyungsep, Fabio Quartararo Nyaman di Puncak

"Itu adalah balapan yang bagus," kata Miguel Oliveira dikutip Sportfeat dari Speedweek.

"Saya bangga dengan penampilan hari ini."

"Kecepatan lawan-lawan terdekat agak terlalu cepat bagi saya pada akhirnya, jadi saya tidak bisa mempertahankan posisi keempat saya melawan Marc Márquez."

Kendati kehilangan posisinya menjelang berakhirnya balapan, pemenang MotoGP Indonesia 2022 itu tetap bahagia dengan hasil balapan kali ini.