Find Us On Social Media :

Sangar! Pebasket Timnas Indonesia Gabung Klub Jawara NBA Musim 2021

Pemain tim nasional basket Indonesia, Marques Bolden pada pertandingan FIBA Asia Cup 2022 melawan Arab Saudi, Selasa (12/7/2022)

SportFEAT.COM - Pebasket timnas Indonesia Marques Bolden gabung klub juara NBA musim 2021 Milwaukee Bucks.

Sebuah kabar membanggakan datang dari dunia basket Tanah Air.

Pebasket timnas Indonesia Marques Bolden dikabarkan bergabung dengan salah satu klub besar di kompetisi NBA.

Klub yang dimaksud adalah sang juara NBA musim 2021, Milwaukee Bucks.

 Baca Juga: Aleix Espargaro Beberkan Kronologi saat Alami Masalah Teknis hingga Berujung Gagal Bawa Pulang Poin dari Motegi

Bolden yang berstatus sebagai pemain naturalisasi disebut telah menandatangani kontrak exhibit 10.

Dengan demikian, Bolden berkesempatan untuk ikut andil dalam pemusatan latihan yang dilakukan oleh Milwaukee Bucks.

Pasca pemusatan latihan, baru lah akan ada kejelasan kontrak lebih lanjut antara Bolden dan klub yang kerap disapa Bucks tersebut.

Bolden sebelumnya banyak menghabiskan waktu di ajang NBA G-League bersama Salt Lake City Stars di musim lalu.

Baca Juga: Kesedihan Ikhsan Rumbay Meski Sukses Gondol Titel Indonesia International Series 2022

Pebasket 24 tahun itu mencatatkan rata-rata 12,3 poin, 9,3 rebound, dan 1,9 blok per pertandingan selama membela Salt Lake City Stars.

Jauh sebelumnya, Bolden pernah memperkuat Duke Blue Devils di masa kuliahnya.

Di musim terakhir memperkuat Blue Devils, Bolden rata-rata mengukir 5,3 poin, 4,5 rebound, dan 1,7 blok per pertandingan.

Selama membela Blue Devils, Bolden pernah bermain bersama Cam Reddish, Zion Williamson dan RJ Barrett yang saat ini akfif di NBA.