Find Us On Social Media :

MotoGP Thailand 2022 - Hasil Minor Enea Bastianini di Kondisi Cuaca Hujan Tak Ganggu Kepercayaan Dirinya

Ekspresi pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini usai memenangi MotoGP Prancis 2022, Minggu (15/5/2022)

SportFEAT.com - Pembalap Gresini, Enea Bastianini ingin bukukan poin sebanyak-banyaknya di MotoGP Thailand 2022 meski diprediksi akan kembali diwarnai hujan.

Enea Bastianini bisa dibilang tak terlalu meraih hasil yang mentereng saat menjalani seri sebelumnya di MotoGP Jepang 2022.

Bagaimana tidak, Enea Bastianini hanya mampu finis kesembilan.

Performa minornya bahkan terjadi sejak sesi kualifikasi yang diwarnai hujan deras.

Enea Bastianini saat itu hanya mampu mencatatkan waktu terbaik ke-15.

Baca Juga: MotoGP Thailand 2022 - Pesan Tersirat Fabio Quartararo Pasrah Kehilangan Gelar Juara Dunia

Kendati begitu, Enea Bastianini memiliki semangat yang baru jelang balapan di Sirkuit Buriram yang menggelar MotoGP Thailand 2022 nanti.

Hal itu tak terlepas bentuk Sirkuit Buriram yang memiliki lintasan lurus yang cukup panjang.

"Saya berharap treknya bagus dan cuacanya bagus, karena saat ini hujan turun begitu deras, akan sangat penting untuk hasil akhir pekan," kata Enea Bastianini dikutip Sportfeat dari Corsedimoto.com.

"Saya pikir ini adalah lintasan yang efektif untuk Ducati."