Find Us On Social Media :

MotoGP Thailand 2022 - Legowonya Aleix Espargaro pada Tim Aprilia usai Insiden Menyedihkan di Jepang

Pembalap Aprilia, Aleix Espargaro ingin ambil resiko lebih di MotoGP San Marino 2022.

SportFEAT.com - Aleix Espargaro tetap legowo dan menjadikan insiden di Jepang sebagai motivasi pembangkit di MotoGP Thailand 2022.

Pembalap Aprilia itu sempat menderita di seri Jepang pekan lalu, sebelum MotoGP Thailand 2022 yang akan jadi sajian balapan pekan ini.

Aleix Espargaro sempat mengalami nasib apes, di mana motornya mengalami kendalan teknis ketika start lampu 3 menit sebelum balapan sudah menyala.

Aleix Espargaro pun tak bisa berganti motor di grid dan harus start dari pit lane.

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Thailand 2022 - Marc Marquez Kuasai Sirkuit Buriram, Fabio Quartararo Kedua, Bos Ducati Pasang Muka Masam

Hasil balapannya pun tak seberapa.

Namun alih-alih marah, pembalap asal Spanyol itu berusaha legowo kepada timnya.

Ia menyadari bahwa hal tersebut murni kesalahan teknis dan tidak boleh membuat timnya merasa hilang motivasi.

"Saya cukup sedih di Jepang, sama sekali tidak marah, tetapi sangat sedih tentang apa yang terjadi pada hari Minggu selama balapan," ucap Aleix Espargaro dikutip Sportfeat dari Paddock GP.

"Kami berdiskusi secara internal. Kami menjadikan kesalahan ini untuk menganalisis kembali semuanya, mencoba meningkatkan semua prosedur, dan untuk melihat di mana kami dapat meningkatkan," katanya.

Aleix Espargaro juga menolak menyerah dalam perburuan juara dunia.

Saat ini posisinya masih bertahan di peringkat 3 klasemen MotoGP 2022.

Meski sempat dihantui kendala teknis di RS-GP miliknya, di MotoGP Thailand, Aleix bertekad memiliki hasil bagus.

"Masalahnya tidak sesederhana kelihatannya, jadi seluruh tim saya sangat terpukul," ungkapnya.

"Tetapi setelah itu, saya pergi ke Tokyo dan pada hari Senin saya makan malam dengan seluruh tim saya. Saya mencintai semua orang di tim saya, dan mereka bahkan lebih tertekan daripada saya. Saya adalah pemimpin tim ini dan saya mengatakan kepada mereka: 'Angkat kepala kalian, itu kesalahan, semua orang bisa membuat kesalahan'."

"Sekarang ada skenario baru bagi kami, dan selalu ada hal positif ketika hal-hal baru terjadi, jadi saya benar-benar melupakannya dan saya sepenuhnya positif untuk akhir pekan ini."

"Saya akan mencoba untuk memulihkan poin di sini (MotoGP Thailand 2022)," tegasnya.

Aleix Espargaro sudah memulai FP1 MotoGP Thailand 2022.

Namun hasilnya mereka, tim Aprilia masih kesulitan menembus waktu di 10 besar tercepat.

Masih ada kesempatan bagi Aleix Espargari dan Aprilia untuk berbenah menuju FP2 dan FP3 di Sirkuit Buriram.