Keduanya belum pernah bertemu sama sekali.
Namun laga dipastikan berintensitas tinggi mengingat Ren/Tan sangat ditargetkan bisa juara oleh bulu tangkis China di turnamen ini.
Satu wakil Indonesia lagi yang berpeluang melenggang ke final adalah ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.
Ana/Tiwi, begitu sapaan mereka, akan bertemu wakil Hong Kong Lui Lok Lok/Ng Wing Yung.
Jika menang, di babak final besok mereka akan bertemu unggulan antara unggulan pertama Thailand Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard atau unggulan tiga Singapura, Yujia Jin/Wong Jia Ying Crystal.
Babak semifinal Vietnam Open 2022 akan dimulai pukul 13.00 WIB.
Berikut jadwal Vietnam Open 2022 untuk wakil Indonesia:
13.00 WIB - Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (4) vs Zachariah Josiahno Sumanti (2)
13.00 WIB - Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Lui Lok Lok/Ng Wing Yung (Hong Kong)
14.00 WIB - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (1) vs Rohan Kapoor/Reddy N Sikki (India)
17.00 WIB - Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (1) vs Ren Xiang Yu/Tan Qiang (China/4)