Find Us On Social Media :

Murid Valentino Rossi Rasakan Balapan Paling Menakutkan, Yamaha Benar-benar Harus Berbenah

(ki-ka): Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) serta Andrea Dovizioso (RNF Yamaha). Perbedaan besar gaya balap ketiganya diungkap Wilco Zeelenberg

SportFEAT.com - Franco Morbidelli merasakan balapan terburuk sekaligus menakutkan di Thailand, Yamaha harus benar-benar segera berbenah.

Mimpi buruk Yamaha di MotoGP Thailand 2022 tak hanya dirasakan satu dua pembalap saja.

Selain Fabio Quartararo dan Cal Crutchlow, salah satu murid Valentino Rossi, Franco Morbidelli juga merasakan getah dari efek domino masalah motor Yamaha yang tak kunjung usai di musim ini.

Franco Morbidelli bahkan merasa bahwa balapan di Sirkuit Buriram pekan lalu menjadi yang terburuk.

Baca Juga: Bencana Buat Fabio Quartararo, Masalah Yamaha Terungkap dari Sisi Sang Test Rider

Morbidelli tak segan mengakui bahwa balapannya menjadi balapan paling menakutkan sepanjang hidupnya.

Trek basah akibat hujan deras semakin menambah horor pengalaman sepanjang sesi balapan itu.

"Itu adalah balapan paling menakutkan dan terburuk dalam hidup saya," kata Franco Morbidelli dikutip Sportfeat dari Speedweek.

"Saya tidak dapat melihat apapun karena hujan. Untungnya semua pembalap bisa berpikir logis dan tidak ada yang melancarkan serangan gila di area di mana bahkan untuk melihat saja sulit," tukasnya.

Pembalap usia 27 tahun melewati fase sulit di awal balapan.