Find Us On Social Media :

Rekap Final Indonesia International Challenge 2022 - Sensasi 2 Pasangan Anyar Bawa Merah Putih Jadi Juara Umum

Pasangan ganda putri Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, saat berlaga pada babak semifinal Indonesia International Challenge 2022 di Platinum Arena, Malang, Jawa Timur, Sabtu (15/10/2022)

Selanjutnya ganda putri baru Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto juga tak mau ketinggalan mempersembahkan gelar.

Baca Juga: Siti Fadia Sebut Perbedaan Mencolok Pola Permainan antara Ganda Putri Jepang dengan China

Menjalani debut di ajang Indonesia International Series 2022, Lanny/Ribka berhasil menggondol gelar juara usai mengalahkan wakil Jepang, Sayaka Hobara/Hinata Suzuki.

Menghadapi pasangan yang berstatus unggulan keempat, Lanny/Ribka menang dua gim langsung dengan skor 21-16, 21-18.

Kendati menang sempat terjadi drama di gim kedua saat Lanny/Ribka yang sudah unggul 20-11 harus kehilangan 7 angka beruntun.

Gelar terakhir dipersembahkan oleh pasangan anyar lainnya, Rahmat Hidayat/Pramudya Kusumawardana.

Sama halnya dengan Lanny/Ribka, Rahmat/Pramudya juga baru debut di Indonesia International Chellenge 2022.

Baca Juga: Tunggal Putra Nomor Satu Malaysia Sampai Lakukan Hal Ini demi Kembalikan Performa Terbaiknya

Pada laga final tadi, Rahmat/Pramudya yang berstatus unggulan kelima mengalahkan wakil Jepang, Hiroki Okamura/Masayuki Onodera.

Menghadapi unggulan ketiga, Rahmat/Pramudya harus menang lewat pertarungan tiga gim dengan skor, 23-21, 16-21, 21-15.

Berikut rekap hasil babak final Indonesia International Challenge 2022, Minggu (16/10/2022) :

MS : Lei Lan Xi (Cina) vs Weng Hong Yang (China/2), 10-21, 10-21. 

XD : Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China), 21-18, 22-20.

WS : Riko Gunji (Jepang) vs Gao Fang Jie (China), 9-21, 11-21.

WD: Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto (Indonesia) vs Sayaka Hobara/Hinata Suzuki (Jepang/4), 21-16, 21-18.

MD : Rahmat Hidayat/Pramudya Kusumawardana (5) vs Hiroki Okamura/Masayuki Onodera (Jepang/3), 23-21, 16-21, 21-15.