Find Us On Social Media :

Jadwal Semifinal Denmark Open 2022 - Duel Panas 2 Ganda Putra Indonesia vs Malaysia

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat diwawancarai usai memenangi babak perempat final Kejuaraan Dunia 2022, di mixed zone Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Jumat (26/8/2022)

SportFEAT.com - Dua ganda putra Indonesia yang tersisa di semifinal Denmark Open 2022 akan sama-sama melawan wakil ganda putra Malaysia.

Dua wakil Indonesia yang tersisa di semifinal Denmark Open 2022 adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Marcus/Kevin dan Fajar/Rian hari ini, Sabtu (22/10/2022), akan sama-sama melawan ganda putra Malaysia demi memperebutkan tiket final Denmark Open 2022.

Pertemuan ganda putra Indonesia vs Malaysia ini mengartikan bahwa kedua negara masing-masing berpeluang untuk mewujudkan terjadinya final sesama negara.

Baca Juga: Denmark Open 2022 - Apriyani/Fadia Singkap Biang Keladi usai Kalah dari Ganda Putri Nomor 1 Jepang

Marcus/Kevin akan menantang sang juara dunia 2022, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Chia/Soh yang sedang dalam top performance mereka memang tengah memburu gelar pertama mereka di turamen BWF World Tour (Open).

Meski Marcus/Kevin unggul head-to-head atas Chia/Soh, bukan berarti pertarungan semifinal Denmark Open 2022 nanti akan berjalan mudah.

Apalagi Marcus/Kevin 'nyaris' saja kalah dari sang junior Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan melewati laga alot rubber game.

Sementara itu, Fajar/Rian akan berjumpa dengan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.