Find Us On Social Media :

Hasil French Open 2022 - Ana/Tiwi Kandas dari Andalan Malaysia, Dendam Apriyani/Fadia Gagal Terbalaskan

Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi tampil di babak 16 besar French Open 2022 di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Kamis (27/10/2022).

SportFEAT.com - Ana/Tiwi gagal membalaskan dendam Apriyani/Fadia setelah mereka juga takluk dari ganda putri andalan Malaysia di babak kedua French Open 2022.

Ganda putri Indonesia dipastikan habis tak tersisa dalam gelaran French Open 2022 yang baru memasuki babak 16 besar hari ini, Kamis (27/10/2022).

Satu-satunya harapan tersisa di sektor tersebut, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi harus rela mengakhiri petulangan mereka di French Open 2022.

Ana/Tiwi, begitu sapaan akrab mereka, kalah di tangan ganda putri andalan Malaysia, Pearly Tan/Muralitharan Thinaah.

Baca Juga: Hasil French Open 2022 - Banjir Error hingga Telat Panas, Zacha/Bela Digilas Pasangan Jerman

Bermain di lapangan 1 Stade Pierre de Coubertin, Ana/Tiwi kalah dua gim langsung.

Ana/Tiwi sejatinya menunjukkan perlawanan sengit kontra ganda putri peringkat 11 dunia itu.

Selisih skor kedua pasangan tidak pernah lebih dari 3 poin hingga memasuki interval.

Kedudukan sempat imbang sampai 14 sama. 

Namun sayangnya momentum itu gagal dipertahankan Ana/Tiwi.

Sergapan di depan net mereka cenderung buru-buru.

Bukannya menghasilkan poin, namun justru menghasilkan fault yang otomatis menjadi poin untuk lawan.

Hingga memasuki poin krusial, Ana/Tiwi tak pernah lagi berhasil mengungguli poin lawan dan kalah di gim pertama dengan skor 16-21.

Di gim kedua, stamina Ana/Tiwi tampak sudah terkuras habis.

Reli-reli kerap dimenangkan lawan. Pukulan masih terlihat akurat dari sisi lawan.

Sedangkan Ana/Tiwi kurang solid dalam membangun defence mereka.

Ana/Tiwi terus tertinggal sampai 8-13. Meski kembali perlahan mengejar, namun lagi-lagi mereka gagal mempertahankan momentum.

Ana/Tiwi pun harus rela menyerahkan tiket perempat final French Open 2022 kepada Tan/Thinaah, setelah mereka kalah dengan skor akhir 16-21, 14-21 dalam 45 menit.

Kekalahan ini tak hanya membuat ganda putri Indonesia habis di French Open 2022.

Tetapi juga mengartikan bahwa ganda putri Indonesia sudah dua kali dibungkam Pearly Tan/Thinaah secara beruntun.

Pasalnya pada babak pertama sebelumnya, Tan/Thinaah juga mengalahkan andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.