SportFEAT.com - Hasil undian Hylo Open 2022, Indonesia akan diwakili empat tunggal putra utama, namun semuanya berada di pool yang sama.
Turnamen di Eropa tak berhenti hanya di Denmark Open 2022 dan French Open 2022 saja.
Serampungnya dua World Tour Super 750 itu, Hylo Open 2022 menjadi ajang selanjutnya.
Tak seperti dua turnamen di Eropa sebelumnya, ajang yang digelar di Jerman itu berstatus World Tour Super 300.
Baca Juga: French Open 2022 - Kondisi Fisik menjadi Evaluasi Rehan/Lisa usai Gugur di Semifinal
Hylo Open 2022 sendiri akan mulai digelar 1 hingga 6 November mendatang.
Meski berlevel lebih kecil, nama-nama beaar masih menghiasi bagan undian Hylo Open 2022.
Indonesia sendiri mengirimkan empat wakil terbaiknya, yakni Anthon Sinisuka Ginting, Shesar Hiren Rhustavito, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Jonatan Christie.
Sayangnya pada hasil undian, keempatnya berada di pool yang sama, yakni pool bawah.
Anthony Ginting bisa langsung bertemu Vito di babak perempat final jika berhasil mengalahkan lawan-lawannya di babak semifinal.
Sedangkan bagi Jonatan Christie dan Chico, mereka malah berpeluang saling bertemu di babak 16 besar jika berhasil mengalahkan lawan masing-masing.
Sementara itu di sektor ganda putra, Indonesia mengirimkan dua wakil saja.
Dua wakil Indonesia itu ialah, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Lebih lanjut lawan alot akan dihadapi dua dari tiga wakil Indonesia di sektor ganda campuran.
Pasalnya, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentar akan menghadapi wakil tuan rumah, Jones Ralfy Jansen/Linda Efler.
Sedangkan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan menghadapi Mark Lamsfuss/Isabel Lohau.
Baca Juga: Jadwal Final French Open 2022 - Penakluk Marcus/Kevin Buka Kans Akhiri Puasa Gelar
Berikut hasil undian Hylo Open 2022 untuk wakil Indonesia :
Tunggal Putra
Tunggal Putri
Ganda Putra
Ganda Putri
Ganda Campuran