SportFEAT.com - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez mengaku lebih percaya diri saat menjalani balapan MotoGP Valencia 2022 dari pada di Sepang.
Marc Marquez tak begitu gemilang pada balapan terakhir, MotoGP Malaysia 2022 usai hanya finis di posisi ketujuh.
Padahal pada balapan yang digelar di Sirkuit Sepang itu, ia memulai balapan dari posisi ketiga.
Kendati begitu, jelang seri pamungkas, MotoGP Valencia 2022, Marc Marquez sudah tak memusingkan hasil itu.
Baca Juga: MotoGP Valencia 2022 - Seri Perpisahan Digelar, Sayonara Suzuki Ecstar
Pembalap asal Spanyol itu bahkan mengaku lebih percaya diri bisa tampil lebih baik di balapan yang akan digelar di Sirkuit Ricardo Tormo.
Apalagi, pembalap berjuluk The Baby Alien itu pernah meraih kemenangan di sini pada musim 2014 dan 2019
Datangnya kepercayaan diri Marc Marquez bukannya tanpa alasan.
Keahlian Marc Marquez di atas lintasan anti-clockwise telah terbukti saat menjalani balapan MotoGP Australia 2022.
Saat itu, pembalap berusia 29 tahun itu mampu finis di posisi kedua pada balapan yang digelar di Sirkuit Phillip Island.
Kemampuan Marc Marquez tersebut bukannya tanpa alasan.
Juara dunia MotoGP enam kali itu tumbuh dan melatih skill balapnya di sirkuit flat track dengan bertipe anti-clockwise.
Alhasil, ia lebih sering menggunakan rem belakang untuk memudahkannya saat melakukan selip (skid).
Serangkaian MotoGP Valencia 2022 akan mulai digelar besok Jumat hingga Minggu 4-6 November.