Jauh sebelumnya, Rehan/Lisa dan Thom/Delphine sudah saling jegal di babak perempat final Swiss Open 2022.
Di ajang tersebur, Rehan/Lisa juga bisa keluar sebagai pemenang usai mengalahkan lawannya dengan skor 21-19, 21-16.
Baca Juga: Rexy Mainaky Angkat Bicara Soal Dugaan Tony Gunawan Jadi Pelatih Ganda Campuran Malaysia
Dengan hasil ini, Rehan/Lisa unggul 2-0 secara rekor head-to-head atas pasangan ranking tujuh dunia itu.
Sementara itu, tiket semifinal Rehan/Lisa didapatkan usai mengalahkan unggulan kelima asal Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje.
Pada laga tersebut, Rehan/Lisa menang dengan cukup telak usai hanya menjalani dua gim dengan skor 21-12, 21-8.
Sedangkan Thom/Delphine di babak sebelumnya berhasil mengalahkan pasangan Inggris Gregory Mairs/Jenny Moore.
Thom/Delphine pun mampu menang dua gim langsung dengan skor 23-21, 21-14.
Babak semifinal Hylo Open 2022 dijadwalkan akan dimulai pukul 20.00 WIB.
Laga Rehan/Lisa vs Thom/Delphine sendiri akan berlaga di pertandingan keempat.