Find Us On Social Media :

Respek Francesco Bagnaia ke Fabio Quartararo, Kelemahannya Cuma Satu: Motor Lambat

Fabio Quartararo memberikan selamat kepada Francesco Bagnaia usai resmi jadi Juara Dunia MotoGP 2022, di MotoGP Valencia 2022, Spanyol, Minggu (6/11/2022).

SportFEAT.com - Francesco Bagnaia tetap menunjukkan respeknya pada Fabio Quartararo, mengungkap kelemahan sang lawan hanyalah motor yang lambat dari Yamaha.

Meski sedang dalam euforia besar menjadi juara dunia MotoGP 2022, Francesco Bagnaia masih menyempatkan diri untuk memuji kualitas rival sengitnya, Fabio Quartararo.

Francesco Bagnaia tetap menaruh respek kepada Fabio Quartararo meski ia berhasil mengalahkannya di musim ini dalam perebutan gelar juara dunia yang sangat ketat sampai seri terakhir.

Menurut Francesco Bagnaia, Fabio Quartararo masih tetap menjadi pembalap dengan paket terlengkap secara skill dan personal.

Baca Juga: Hasil Tes MotoGP Valencia: Marc Marquez Frustrasi, Tim Satelit Baru Aprilia Bikin Kejutan

Bahkan melebihi Bagnaia sendiri.

"Memang benar bahwa saya lebih besar kansnya kemarin saat menjadi pembalap Ducati di urutan pertama, tetapi Fabio masih mau berjuang untuk gelar," kata Francesco Bagnaia dikutip Sportfeat dari Speedweek.

"bahkan meskipun motornya memiliki lebih banyak masalah daripada saya."

"Saya masih percaya bahwa Fabio adalah pembalap yang lebih lengkap dibandingkan dengan saya," tukasnya lagi.

Dari segi ambisi, tekad juang, bahkan secara psikologis yang menyeret ke mental, Francesco Bagnaia mengakui bahwa Fabio Quartararo lebih unggul darinya.