Find Us On Social Media :

Bos Ducati Pastikan Enea Bastianini Tak Akan Mengacaukan Francesco Bagnaia

Enea Bastianini mulai berseragam tim pabrikan Ducati untuk musim MotoGP 2023.

SportFEAT.com - Kedatangan Enea Bastianini di Ducati ditegaskan bukan untuk membuat kekacauan pada Francesco Bagnaia.

Kemenangan Francesco Bagnaia sebagai juara dunia baru MotoGP dengan membawa nama Ducati jelas menjadi sejarah besar.

Francesco Bagnaia sukses mengakhiri paceklik gelar juara dunia pembalap untuk Ducati sejak 15 tahun terakhir.

Ducati jelas sedang berpesta besar dalam menutup musim MotoGP 2022, terlebih mereka juga sukses menyabet Triple Crown, dengan meraih juara dunia tim dan juara dunia konstruktor.

Baca Juga: Manajer RNF Bongkar Minusnya Yamaha usai Tahu Cara Kerja Aprilia

CEO Ducati, Claudio Domenicalli pun tak sabar menantikan musim depan. Di mana ia menganggap Francesco Bagnaia akan menandai lahirnya era baru setelah nama-nama besar seperti Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo pensiun.

"Dia (Francesco Bagnaia) pasti bisa melakukannya, semua elemennya ada di sana. Keberhasilannya ini menutup siklus lama," kata Claudio Domenicalli kepada La Gazzetta dello Sport.

"Kami berbicara tentang dia, dia sekarang menjadi pembalap yang lebih kuat dan kami adalah tim yang lebih baik," ucap Domenicalli meyakini bahwa Bagnaia tidak akan mudah melakukan kesalahan di awal musim depan.

Namun demikian, hagemoni euforia Ducati tentang kesuksesan Francesco Bagnaia jadi juara dunia MotoGP 2022, mungkin akan segera 'terganggu' dengan 'bintang' baru yang datang ke skuad Si Merah Borgo Panigale, Enea Bastianini.

Baca Juga: Berkaca dari Suzuki, Davide Brivio Peringatkan Honda dan Yamaha jika Tak Mau Gulung Tikar di MotoGP