Find Us On Social Media :

Ratu Bulu Tangkis India Mundur dari BWF World Tour Finals 2022, Kesempatan Bagi Pemain Indonesia?

Pebulu tangkis tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu.

Baca Juga: Jadwal Turnamen Australian Open 2022 - Belasan Wakil Indonesia Siap Buru Gelar Juara

Di berharap agar bisa cepat pulih dan dapat bersaing mendapatkan tempat di Olimpiade Paris 2024 dimana kualifikasi akan dimulai tahun depan.

"Saya berharap bisa segera fit dan akan berada dalam kerangka berpikir yang benar dan secara fisik untuk Olimpiade berikutnya di Paris karena memenangkan emas adalah tujuan utamanya," tukasnya.

Mundurnya PV Sindhu juga sulit untuk dimanfaatkan oleh wakil Indonesia di BWF World Tour Finals 2022.

Baca Juga: Syabda Harumkan Nama Indonesia di Malaysia International Series 2022 usai Tumbangkan Tunggal Putra China

Saat ini PV Sindhu berada di peringkat kelima dalam ranking Race to Guangzhou.

Sedangkan posisi terbaik wakil Indonesia dari delapan besar dimiliki Gregoria Mariska Tunjung yang masih tertahan di posisi ke-19.

Indonesia belum memiliki satu wakil pun di sektor tunggal putri di ajang BWF World Tour Finals 2022.